Tips Sewa Bus Pariwisata Jakarta Untuk Liburan

Liburan bukanlah hal yang memang bisa sering sekali dilakukan dan tentu saja bila kalian sedang liburan sudah pasti kalian ingin membuat momen tersebut menjadi momen yang tak terlupakan bukan? Pastinya harus kalian pikirkan dari semua aspek agar kalian dapat menemukan sebuah momen yang memang tak akan terlupakan. Untuk itu pada topik pembahasan kali ini kita akan bicara mengenai cara sewa bus pariwisata Jakarta untuk liburan yang tak terlupakan.

Ada banyak hal yang harus dipersiapkan untuk membuat liburan bisa menjadi sesuatu yang spesial. Maka dari itu kami akan menginformasikan kepada Anda beberapa tips terbaik untuk membantu Anda mendapatkan sebuah liburan berkualitas yang tentunya akan membekas di ingatan Anda.

Tentu saja salah satu hal yang harus diperhatikan pada saat akan melakukan liburan adalah mengenai kendaraan atau akomodasi yang Anda butuhkan. Memilih tempat sewa bus pariwisata di Jakarta yang bagus tentu menjadi hal wajib yang harus dilakukan oleh Anda.

Tips-Tips Terbaik untuk Memilih Jasa Sewa Bus

Lalu bagaimana caranya memilih tempat sewa bus yang memang bagus buat liburan Anda? Itulah yang akan kami bahas dalam artikel ini. Jadi, buat Anda yang memang ingin segera melakukan liburan yang berkualitas, kalian harus mengetahui beberapa hal berikut ini yang memang akan jadi sesuatu yang bermanfaat khususnya untuk Anda yang masih bingung memilih tempat sewa bus pariwisata Jakarta yang bagus.

Pengalaman

Menjadi satu poin penting yang menurut kami harus menjadi pertimbangan utama yang Anda miliki. Pengalaman adalah di mana pihak penyewaan memiliki kemampuan yang baik dalam memberikan sesuatu kepada Anda selaku para customernya.

Dengan pengalaman yang tinggi, maka pihak penyewaan akan mengetahui dengan baik yang mereka lakukan dan ini bisa berdampak sangat bagus untuk liburan yang Anda lakukan. Untuk Anda yang ingin mencari tempat sewa bus pariwisata yang bagus, tentu sudah bisa dipastikan pertimbangan awal yang harus dimiliki oleh kalian adalah mengenai pengalaman yang dimiliki oleh jasa tersebut.

Baca juga : Tips Agar Jalan-Jalan ke Luar Negeri Lebih Memuaskan

Pelayanan

Menjadi bagian penting yang harus kalian lihat pada saat kalian hendak memilih jasa sewa bus pariwisata yang ada di Jakarta. Tentu jasa sewa yang bagus dan memiliki pengalaman sudah dapat dipastikan bila mereka bisa memberikan pelayanan yang sangat bagus kepada Anda. Pelayanan yang baik membuat Anda sebagai customer bisa menjadi lebih nyaman dalam melakukan perjalanan.

Jadi pastikan kalian paham seperti apa pelayanan yang baik dan bagus agar Anda bisa mendapatkan tempat sewa terbaik yang memang memiliki pelayanan yang bagus dan pastinya bisa membuat Anda selama perjalanan bisa merasa nyaman.

Kondisi Kendaraan yang Baik

Untuk Anda yang hendak melakukan sewa bus untuk keperluan liburan adalah hal yang penting juga untuk mengecek kondisi kendaraan. Kondisi kendaraan yang baik merupakan salah satu hal yang paling vital untuk kalian cek. Maka dari itu, kalian sebelum menyewa ada baiknya bila kalian melakukan pengecekan secara mendetail mengenai kesehatan dan kondisi bus yang akan kalian sewa.

Pastikan bila bus memang dalam kondisi yang normal, bersih dan tentunya memiliki kemampuan yang baik dalam bekerja. Hal ini bisa menjadikan liburan Anda menjadi lebih menyenangkan. Apabila kalian tidak melakukan pengecekan maka dapat membuat Anda berkesempatan untuk mendapatkan kendaraan yang tidak bagus dan ini bisa merugikan Anda.

Memiliki Tenaga Driver yang Berlisensi

Anda yang hendak melakukan sewa kendaraan adalah hal yang baik pula untuk Anda menanyakan mengenai pengalaman dan kemampuan driver yang akan membawa bus untuk rombongan liburan Anda. Pastikan bila Anda memang menggunakan driver yang memiliki lisensi atau izin mengemudi yang masih aktif dan belum mati.

Dengan begini maka Anda bisa lebih nyaman ketika berkendara dan pastinya ini adalah sesuatu yang bagus untuk menjamin keselamatan Anda dalam berkendara pada saat berlibur dengan rombongan Anda nantinya.

Harga yang Masuk Akal

Kemudian salah satu hal yang harus diperhatikan juga pada saat Anda akan menyewa kendaraan seperti bus adalah mengenai harga sewa perharinya. Jadi, buat Anda yang ingin melakukan sewa pastikan Anda mengetahui harga untuk sewa dan sesuai atau tidak dengan kendaraan dan pelayanan yang Anda dapatkan.

Jadi, jangan sampai Anda membayarkan uang dalam jumlah besar namun tidak sesuai dengan kendaraan dan pelayanan yang Anda dapatkan karena tentu saja hal tersebut akan membuat Anda merugi.

Memiliki Paketan untuk Liburan

Salah satu ciri jasa sewa bus pariwisata yang bagus adalah mereka akan memberikan paket liburan. Ini biasanya dilakukan untuk membuat harga sewa menjadi lebih murah dan pastinya ini akan membantu Anda untuk memilih sesuai dengan dana atau budget yang Anda miliki. Jadi, buat Anda yang ingin menyewa bus, kalian pastikan bila pihak jasa bisa memberikan paket-paket yang sesuai dengan apa yang menjadi kebutuhan Anda.

Keamanan

Kemudian hal yang harus diperhatikan ketika Anda melakukan sewa bus adalah memastikan bahwa mereka bisa menjamin keselamatan Anda di jalan. Ya, ini merupakan poin yang harus kalian tanyakan kepada pihak sewa karena biasanya jasa yang profesional dan bagus, mereka bisa memberikan asuransi kepada penumpang karena tentu saja ini merupakan hal mendasar yang ada pada jasa sewa semacam ini.

Baiknya, bila Anda periksa dengan baik apakah mereka bisa memberikan keamanan yang terjamin atau tidak karena Anda tentu ingin bisa berlibur dengan nyaman dan merasa aman selalu bukan?

Memilih Jasa dengan Track Record Terbaik

Salah satu hal yang penting untuk Anda ingat adalah kalian harus memilih jasa berdasarkan track record yang dimiliki. Memiliki rekam jejak yang baik memang akan sangat membantu bagi sebuah jasa untuk mendapatkan kembali orderan secara berulang.

Dengan track record yang baik ini juga, sudah bisa dipastikan bila memang jasa akan sangat bagus dalam memberikan pelayanan dan perjalanan yang memorable untuk Anda. Jadi pastikan bila jasa sewa yang Anda akan pakai tak memiliki rekam jejak yang jelek karena itu sudah tentu akan menjadi sebuah red flag yang harus Anda hindari agar bisa mendapatkan kesempatan berlibur yang menyenangkan.

Punya Image yang Bagus

Jasa sewa bus pariwisata yang terbaik tentu memiliki image yang bagus dan baik sehingga orang akan kembali lagi menggunakan jasa mereka. Untuk itulah penting sekali bila Anda memilih sebuah jasa yang memang memiliki image bagus karena ini bisa memberikan sebuah dampak yang sangat baik untuk perjalanan Anda.

Itu adalah beberapa cara terbaik dari kami untuk Anda supaya bisa menemukan jasa sewa bus pariwisata Jakarta yang terbaik dan mampu membawa Anda untuk menemukan liburan yang berkualitas dan juga menyenangkan. Jadi, buat Anda yang ingin liburan, Anda bisa memilih yang terbaik agar mendapatkan pengalaman yang tak terlupakan.

Seberapa Penting Pelatihan Data Analyst Untuk Karir?

Siapa yang masih ragu untuk mengikuti pelatihan data analyst mengingat data analyst saat ini banyak sekali digunakan oleh perusahaan-perusahaan besar loh. Jadi buat kamu yang punya kemampuan di bidang ini, nantinya karir kamu akan cerah.

Data analyst merupakan salah satu pekerjaan di bidang data. Saat kalian ingin menjadi salah satunya ada beberapa hal yang perlu dipelajari dimana secara hardskill kalian harus terbiasa mengelola data. Buat kamu yang tertarik untuk ikut pelatihan data analyst, berikut beberapa hal yang perlu kalian pelajari

Belajar Hardskill

1. Memahami Data

Untuk belajar hardskill kamu harus sudah memahami data itu apa dan seperti apa. Saat kamu ingin masuk ke dunia ini kamu harus memahami data misalnya kamu sudah harus familiar dengan sumber-sumber data, jenis-jenis data, dan bagaimana caranya membaca data itu sendiri. Dengan memahami data itu sendiri maka, nantinya dalam melakukan pengolahan data akan jauh lebih mudah.

2. Pelajari Dasar-dasar Statistik

Setelah kamu memahami tentang data, kamu bisa mempelajari dasar-dasar statistik dengan memulai cara melakukan deskripsi analitis. Kamu bisa belajar melalui pelatihan data analyst yang ada, atau bisa dengan belajar secara otodidak di internet yang mudah diakses.

3. Belajar Pengolahan Data

Jika sudah memahami data dan statistik, kamu bisa belajar pengolahan data. Kamu bisa memulai belajarnya dengan tools yang umum dan sering digunakan seperti spreadsheet sontohnya Excel atau Google Sheet.

4. Pelajari Tools Bisnis Intelijen

Jika sudah memahami cara pengolahan data, kamu bisa langsung mempelajari tools bisnis yang sering digunakan. Kamu bisa mempelajari table, Power BI AI, atau loker data studio. Jika sudah mengolah data yang banyak dan tersimpan di database relational, kemudian bisa mencoba menggunakan SQL agar bisa melakukan transformasi dan memanggil data yang ada di database tadi.

Jika ingin mengolah data yang lebih kompleks, bisa belajar menggunakan Python. Dengan pemahaman penggunaan Python ini, nantinya kemampuan kamu akan menjadi nilai plus dalam mendaftar pekerjaan.

Belajar Softskill

Buat kamu yang ingin menjadi data analyst, kamu tidak boleh hanya fokus belajar tentang hardskill saja. Karena untuk menjadi data analyst yang baik sangat penting memiliki kombinasi antara hardskill dan softskill.

Berikut beberapa softskill yang wajib kalian pelajari juga.

1. Skill Komunikasi

Kamu juga haru memiliki skill komunikasi yang baik, agar nantinya kamu akan mudah berdiskusi dan menjelaskan hasil analisis kamu. Kita juga pasti tahu skill komunikasi ini sangat diperlukan dalam hal apa pun dan wajib dimiliki oleh semua orang.

Dengan kemampuan komunikasi yang baik, apa pun pekerjaan kamu nantinya akan mudah karena bisa berkomunikasi baik dengan semua orang.

Lihat juga : Cara Mudah Beli Snack Luar Negeri

2. Kerja Sama Tim

Data analyst perlu banget untuk berkolaborasi dengan orang lain. Seperti yang kita tahu data analyst ini adalah orang yang harus mendata dalam pekerjaan. Jadi kamu harus mampu bekerja sama dengan semua orang di perusahaan untuk mempermudah mendapatkan data kantor.

3. Kemampuan Untuk Problem Solving dan Mencari Solusi

Penting sekali sebagai analis kita mencari masalah-masalah di tempat kerja dan menemukan solusi untuk masalah itu. Dengan adanya softskill ini akan menjadi nilai plus kamu dalam menganalisa dan membenahi kesalahan yang terjadi sehingga akan menguntungkan perusahaan kamu.

4. Critical Thinking

Memiliki kemampuan berpikir kritis dan analitis yang akan membantu kamu untuk mengidentifikasi dan mencari sebuah solusi dalam sebuah masalah.

5. Continuous Learning

Kamu harus memiliki kemampuan untuk beradaptasi dan terus belajar agar tidak ketinggalan dengan perkembangan dan tetap kompetitif di pasaran.

Alasan Penting Belajar Data Analyst

Di masa ini, data sudah menjadi bagian terpenting dalam kehidupan bahkan kegiatan sehari-hari kamu juga tidak bisa terlepas dari data. Mulai dari melacak aktivitas sehari-hari, sampai menggunakan data sebagai dasar menjalani kehidupan sehari-hari.

Data ini sekarang sudah menjadi sumber daya yang sangat berharga, baik untuk personal maupun untuk bisnis. Dengan adanya data kamu bisa saja mengambil keputusan secara lebih akurat. Data juga bisa membantu kamu untuk mengidentifikasi trend, menganalisa perilaku, dan melakukan optimalisasi strategi.

Makanya sangat penting bagi kamu untuk bisa membaca, memahami, dan memanfaatkan data-data itu. Baik untuk kehidupan sehari-hari, menyelesaikan pekerjaan kalian saat ini, atau kamu juga bisa menjadikan bidang data sebagai kemajuan karir kamu.

Karena buat kamu yang sudah belajar data pastinya tidak ada kerugiannya juga loh. Baik kamu mempelajari untuk hal pekerjaan atau sekedar belajar saja. Karena di era digital seperti sekarang data akan terbentuk semakin banyak, cepat, dan juga beragam.

Jadi jangan sampai data itu berakhir dengan sia-sia saja dan tidak dimanfaatkan dengan baik. Karena banyak sekali manfaat data itu bagi kehidupan saat ini.

Kunci Menjadi Data Analyst yang Bervalue

Buat kamu yang ingin menjadi analis yang sukses kerja bervaluable di berbagai perusahaan, kamu harus bisa mempelajari tentang business understanding. Hal ini bisa menjadi kunci kamu menjadi lebih bervalue dimana kamu bisa develop skill itu.

Berikut beberapa hal yang perlu dipahami dari bisnis tempat kita kerja, yakni:

Coal and Objektif dari perusahaan. Kamu bisa mengetahui bagaimana bisnis itu dijalankan, dan potensi masalah apa yang perlu dicari solusinya.

Jenis understanding ini penting agar kita dapat menggunakan data untuk mengoptimalkan bisnis dan menyelesaikan masalah yang ada.

Cara untuk membangunnya adalah dengan

1. Banyak Membaca Case Study yang Relevan

Kita bisa saja menemukan Case Study ini di website konsultan atau publikasi-publikasi yang membahas penerapan data sains di industri. Kamu harus bisa mempelajari terkait bisnis yang sedang update sekarang melalui apa saja. Dengan belajar hal ini kamu bisa melakukan banding antar bisnis yang ada dan menentukan solusi akan masalah yang ada di bisnis tersebut.

2. Net Working dan Banyak Mengobrol

Dengan memiliki kemampuan komunikasi yang baik kamu bisa saja mendapatkan data melalui obrolan. Bisa dengan data saintis lain atau dengan teman di departemen lain yang bekerja di bisnis tersebut.  Dengan obrolan ini kamu bisa mengulik masalah apa saja yang ada di perusahaan itu dan bagaimana solusi untuk mengatasinya.

3. Mengambil Online Course

Kamu bisa saja mengikuti seminar atau mendengarkan podcast. Cara ini cukup mudah dan tidak terlalu ribet, karena kamu bisa mengikutinya kapan pun sesuai kebutuhan.

Cara di atas itu sangat penting kalian pelajari untuk mendapatkan skill business understanding dalam perusahaan. Dengan skill yang dimiliki kamu ini, karir kamu akan jauh lebih mudah didapatkan. Karena perusahaan akan memberikan nilai plus jika kamu memiliki kemampuan ini.

Bagaimana, penting bukan data itu dalam kehidupan dan itu dia beberapa pembelajaran yang akan kamu pelajari saat mengikuti pelatihan data analyst.

Cara Menghasilkan Uang Dari Fotografi Secara Online

Cara Menghasilkan Uang Dari Fotografi Secara Online

Tomohern.com – Perkembangan internet memang sudah semakin pesat, sehingga kegunaan dari internet itu memang sudah semakin luas termasuk menghasilkan uang. Orang bisa menghasilkan uang dengan jauh lebih mudah dengan menggunakan internet ini, salah satunya dengan fotografi. Banyak sekali cara yang bisa dipergunakan untuk bisa mendapatkan uang hanya dengan fotografi dengan memanfaatkan internet.

Fotografi memang menjadi salah satu bidang yang menarik saat ini, karena kebutuhan fotografi pun sudah semakin banyak di Indonesia. Perkembangan yang terjadi di internet mulai dari program dan lain sebagainya yang membuat kalian bisa menghasilkan uang dari internet. Berikut ini kami akan coba jelaskan beberapa cara yang bisa dipergunakan untuk menghasilkan uang dari fotografi.

Menggunakan Aplikasi Khusus Untuk Menjual Foto

Cara yang paling pertama itu adalah dengan menggunakan aplikasi khusus yang berbasis online untuk bisa menjual foto. Saat ini memang perkembangan dunia digital saat ini memang sudah semakin pesat, salah satunya adanya aplikasi yang beragam. Aplikasi berbasis online itu memang sudah semakin banyak mulai dari e-commerce dan lain sebagainya untuk berjualan.

Aplikasi seperti e-commerce untuk foto itu pun sudah semakin banyak saat ini, sehingga bisa digunakan untuk bisa berjualan foto. Ini mungkin bisa menjadi salah satu cara atau langkah yang bisa diambil bila kalian ingin mendapatkan uang dengan menggunakan fotografi. Kalian bisa menjual foto yang kalian hasilkan di aplikasi tersebut, di mana saat ada yang membeli kalian akan mendapatkan uang dari aplikasinya.

Untuk memilih aplikasinya sendiri memang tidak bisa sembarangan, karena kalian perlu untuk memilih aplikasi yang terbaik. Mulai dari fitur yang lengkap, metode upload yang mudah, dan juga melihat berapa jumlah pengguna dari aplikasi tersebut. Semua itu perlu menjadi pertimbangan, sehingga nantinya kalian akan bisa menghasilkan uang dari foto dengan lebih lancar.

Menggunakan Situs Khusus Untuk Menjual Foto

Cara yang kedua yakni mempergunakan situs yang khusus bisa dipakai untuk menjual beragam foto dengan lebih mudah. Saat ini situs seperti itu sudah semakin banyak dengan perkembangan internet juga, jadi kalian bisa memilih situs yang tepat. Pemilihan situs ini sangat berpengaruh terhadap penghasilan yang bisa kalian dapatkan dalam melakukan penjualan foto secara online.

Situs yang tepat itu adalah situs yang memiliki tampilan yang sangat baik, sehingga foto kita akan bisa ditampilkan dengan lebih baik. Selain itu kalian perlu mencari yang fiturnya lengkap, jadi nantinya proses penjualan foto akan lebih mudah dan lebih lancar. Situs yang terbaik juga biasanya memiliki banyak pengunjung, sehingga kemungkinan foto kita bisa terjual itu akan lebih besar.

Lebih baik lagi kalau kalian memilih situs yang dari luar, sehingga akan jauh lebih luas jangkauannya foto kalian akan ditampilkan. Meskipun memang transaksi menggunakan Dollar, namun saat ini sudah ada banyak pilihan untuk melakukan penarikan penghasilan. Jadi kalian tidak perlu khawatir atau ragu untuk memilih situs dari luar negeri untuk menjual foto untuk menghasilkan uang.

Lihat juga : 7 Perbedaan Kamera DSLR Dan Kamera Mirrorless

Menawarkan Jasa Fotografi Di Internet

Cara yang ketiga yakni dengan menawarkan jasa fotografi dengan memanfaatkan internet yang memang sangat luas saat ini. Jasa fotografi itu sendiri ada banyak jenis kebutuhannya, mulai dari wedding, gathering, prewedding, dan masih ada banyak yang lainnya. Internet pun sudah bisa digunakan untuk mempromosikan dan menawarkan jasa fotografi ini dengan lebih efektif dan efisien.

Caranya pun banyak mulai dari menggunakan situs, di mana kalian bisa membangun situs sendiri untuk menawarkan jasa tersebut. Kalian bisa juga menggunakan sosial media untuk memudahkan orang melihat dan mencapai jasa fotografi untuk menghasilkan uang.

Menawarkan Jasa Edit Foto Di Internet

Cara yang terakhir yakni dengan menawarkan jasa edit foto di internet yang memang saat ini kebutuhannya pun sangat besar. Era sosial media memang membuat orang membutuhkan foto yang terbaik, dan proses editing itu memang sangat dibutuhkan. Jadi kalian sangat bisa menghasilkan uang dari fotografi di internet dengan menawarkan jasa editing foto.

Demikianlah beberapa pilihan cara menghasilkan uang dari fotografi dengan perkembangan internet saat ini.

Cara Memotret Kucing Agar Terlihat Lucu

Cara Memotret Kucing Agar Terlihat Lucu

Tidak sedikit orang memelihara kucing di rumahnya lantaran kucing memiliki tingkah laku yang lucu, menggemaskan, cantik dan bersahabat. Banyak orang yang memelihara kucing karena dapat menghilangkan stres atau mengurangi ketegangan akibat bekerja. Kucing bisa dipelihara oleh anak muda ataupun orang tua baik laki-laki maupun perempuan.

Tidak jarang juga banyak yang memomenkan kucingnya dengan berfoto. Namun terkadang sulit mendapatkan foto yang bagus oleh karena berikut akan dibagikan cara memotret kucing agar lucu dan menggemaskan.

Cara Memotret Kucing Agar Terlihat Lucu

Umumnya di Indonesia memiliki hewan peliharaan anjing atau kucing. Pemilik hewan peliharaan tidak jarang memperlakukan hewannya dengan istimewa seperti pemberian makan, memandikan menggunakan sampo dan melakukan pemeriksaan ke dokter hewan.

Saat ini bahkan ada lomba fashion show dan foto hewan peliharaan. Oleh karena itu untuk mendapatkan foto yang lucu dan menggemaskan dari kucing bisa simak beberapa caranya seperti dilansir dari BJM.web.id.

Tempat di luar ruangan

Alam yang bebas cocok untuk hewan karena tidak hanya memberikan cahaya yang bagus namun hewan peliharaan cenderung semangat bila berada di luar ruangan. Anda bisa coba memotret hewan peliharaan di halaman rumah sambil jalan di sekitar lingkungan. Ambil gambar ketika hari mendung atau matahari rendah sehingga terhindar dari bayangan jelas.

Gunakan cahaya alami

Ketika memotret peliharaan di dalam ruangan, cobalah ambil gambar dekat dengan jendela. Sehingga cahaya alami yang tersebar akan meminimalkan bayangan kasar serta akan menciptakan gambar lebih bagus.

Lebih dekat dan pribadi

Ekspresikanlah memotret hewan peliharaan, Anda bisa foto kucing dengan hidung yang basah dan mata yang cerah. Bila Anda memiliki DSLR Anda bisa pertimbangkan membeli lensa makro yang bisa memfokuskan pada jarak dekat. Namun beberapa smartphone dan kamera point and shoot terbaik juga memiliki pengaturan makro built in.

Baca juga : 7 Aktivitas Liburan Anti Mainstream di Bali

Ambil gambar aksi

Menjadi hal yang bagus ketika Anda mengambil gambar saat hewan peliharaan sedang berlari, melompat, bermain dan sedang makan. Untuk mengambil hewan peliharaan yang sedang berlari Anda harus menggunakan smartphone yang bisa menangkap gambar secara cepat.

Buat kucing menjadi lelah

Hewan peliharaan akan diam dan menoleransi ketika pemotretan saat hewan tersebut sudah lelah. Maka dari itu sebelum melakukan pemotretan pastikan sudah membawanya bermain dan cari mainan yang disukainya.

Gunakan makanan dan mainan

Ketika hewan peliharaan yang akan dipotret namun tidak melihat ke kamera, coba gunakan mainan atau cemilan untuk menarik perhatian kucing. Anda bisa menggantungkan mainan bulu pada sebelah kamera yang cocok untuk kucing. Untuk menghasilkan foto yang baik Anda bisa mengajak teman untuk membantu dalam pengambilan foto hewan peliharaan.

Buat suara kebisingan kecil

Untuk menarik perhatikan kucing Anda bisa gunakan suara lonceng atau kresek-kresek plastik sehingga memudahkan Anda dalam pengambilan foto. Jangan gunakan suara yang terlalu bising karena membuat kucing tidak nyaman dan terganggu. Dengan begitu Anda bisa mendapatkan gambar kucing dengan kepalanya yang dimiringkan.

Bersikap dingin

Ketika hewan sedang melakukan hal lucu di sekitar rumah, pasti Anda langsung meraih kamera dan membuat kucing membatalkan posenya. Oleh karena itu cobalah mengambil kamera dengan gerakan perlahan dan hindari suara keras. Karena hewan dapat merasakan energi seseorang dan menjadi lembut ketika Anda melakukannya.

Informasi di atas sudah menjelaskan cara memotret kucing supaya terlihat lucu. Namun mengapa banyak orang yang memelihara kucing? Berikut akan kami jelaskan:

Tidak memerlukan ruangan yang besar

Dengan memiliki ukuran yang kecil, maka kucing bisa ditempatkan dimana saja. Tentunya Anda tetap harus memberikan ruangan khusus seperti tempat tidur dan lainnya. Namun hal tersebut tidak perlu dipermasalahkan sebab bisa tidur dimana saja.

Lebih ramah biaya untuk merawat

Dibandingkan dengan hewan peliharaan lainnya seperti anjing, makanan kucing lebih bersahabat dikantong Anda. Dari segi perawatannya, kucing tidak harus ke salon hewan secara rutin karena kucing tidak memerlukan servis khusus terhadap dirinya. Namun kucing bisa sesekali ke tempat perawatan hewan.

Tidak membuat repot pemiliknya

Kucing merupakan hewan yang bersih tidak perlu repot untuk memandikannya setiap hari. Terlebih lagi kucing lebih suka di dalam ruangan sehingga Anda tidak perlu repot untuk tiap hari membawanya jalan-jalan di pagi atau sore hari.

Lebih tenang daripada anjing

Tidak hanya melihat tingkah lakunya yang lucu saat memeliharanya namun membuat Anda merasa lebih tenang. Terkadang Anda mungkin risih dengan suara gonggongan anjing di malam hari yang membuat tidur Anda terganggu. Sedangkan kucing hanya mengeong dengan suara yang tidak besar.

Itulah beberapa cara memotret kucing supaya terlihat lucu yang bisa Anda coba praktikkan. Semoga informasi tersebut bisa membantu Anda dalam mengambil foto hewan peliharaan kesayangan Anda ini.

7 Aktivitas Liburan Anti Mainstream di Bali

Bali menjadi salah satu destinasi wisata favorit yang wajib dikunjungi tahun ini. Kamu bisa membeli paket wisata Bali 3 hari 2 malam untuk mengunjungi tempat-tempat wisata di Bali yang sangat indah. Dengan paket liburan, kamu bisa memiliki banyak kegiatan dengan memaksimalkan waktu yang ada.

Banyak sekali kegiatan seru yang bisa kamu lakukan saat liburan ke Pulau Bali. Tidak hanya berkunjung ke pantai-pantai yang cantik, ada banyak hal lain yang wajib kamu coba saat berada di Bali.

Aktivitas Seru Selama di Bali

Selain menjadi destinasi favorit wisatawan asing, Bali juga menyimpan tempat-tempat yang menyenangkan dan masih banyak wisatawan yang belum mencobanya. Apa saja itu? Berikut aktivitas menyenangkan selama liburan di Bali yang wajib dicoba.

1.      Night Safari di Bali Safari dan Marine Park

Berkunjung ke kebun binatang saat siang hari sudah biasa, saatnya kamu mencoba hal yang tidak biasa. Kamu bisa melakukan Night Safari yang pasti dilakukan di malam hari. Aktivitas ini bisa memicu adrenalin dan memberikan pengalaman yang tidak akan kamu lupakan.

2.      Mengunjungi Air Terjun

Tidak hanya memiliki pantai yang indah, Bali juga memiliki air terjun cantik yang wajib kamu kunjungi. Dengan paket wisata Bali 3 hari 2 malam kamu bisa berkunjung ke air terjun dan menikmati udara sejuk di sana.

Salah satu air terjun yang wajib kamu kunjungi yaitu Tukad Unda yang berada di Klungkung. Kamu membutuhkan waktu 1,5 jam dari Denpasar untuk melihat kecantikan alam yang tidak bisa ditandingi.

3.      Berinteraksi dengan Kera

Monkey Forest Ubud menjadi salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi saat di Bali. Kawasan hutan ini dihuni dengan ratusan kera yang bisa berinteraksi dengan manusia. Selain itu, tempat ini juga memiliki Pura yang dianggap sakral oleh penduduk.

Kera yang ada di sini kebanyakan jinak dan bisa berinteraksi dengan manusia. Namun kamu tetap harus berhati-hati dan jangan beri makanan sembarangan pada kera.

4.      Berkunjung ke Waterbom

Salah satu wisata air yang wajib dicoba saat di Bali yaitu Waterbom Bali. Berada di Badung, kawasan ini memiliki waterpark terbaik yang memicu adrenalin. Semua wahana di sini sangat seru dan bisa dinikmati bersama keluarga.

5.      Mengunjungi Pura Luhur Lempuyang

Siapa yang tak kenal dengan Pura Luhur Lempuyang atau yang dikenal dengan gerbang surga? Objek wisata ini selalu ramai dikunjungi wisatawan dan menjadi spot foto favorit. Di sini, kamu bisa melihat pemandangan Gunung Agung yang sangat cantik.

Berfoto di sini menjadi kewajiban dan bisa menjadi kenangan yang tidak akan pernah kamu lupakan. Jangan lupa untuk update ke sosial media kamu, ya!

6.      Tonton Tarian Kecak

Tarian khas Bali ini juga wajib kamu tonton untuk menambah pengalaman kamu. Biasanya pentas tari Kecak diadakan di Uluwatu dan selalu ramai pengunjung, baik wisatawan mancanegara maupun wisatawan domestik.

7.      Pasar Seni Sukawati

Menutup liburan di Bali, kamu bisa berbelanja di Pasar Seni Sukawati dan menemukan ratusan produk lokal yang sangat cantik. Di sini kamu bisa menemukan lukisan, perhiasan, kerajinan tangan dan lainnya yang cocok dijadikan oleh-oleh.

Ada banyak hal yang bisa kamu lakukan dengan paket wisata Bali 3 hari 2 malam. Kamu tidak perlu bingung lagi untuk mengunjungi tempat wisata di Bali karena kamu sudah memiliki kegiatan penuh yang menyenangkan.

Bagaimana Dampak Olahraga Setelah Kuliner Bagi Tubuh?

Simak informasi seputar olahraga terlengkap, khususnya mengenai olahraga setelah makan apakah ada dampaknya untuk tubuh kamu. Olahraga juga tidak semuanya akan memberikan dampak yang positif, khususnya apabila tidak kamu lakukan dengan benar. Apalagi olahraga setelah makan sehingga bisa menyebabkan gangguan pencernaan dan masalah yang lainnya.

Masih banyak masyarakat yang belum memahami apa bahayanya olahraga setelah makan. Tentu saja ada beberapa dampak buruk yang bisa terjadi apabila kamu olahraga setelah kenyang makan. Nah, di bawah ini merupakan penjelasan mengenai dampak buruk olahraga setelah makan atau kulineran yang bisa kamu alami.

Dampak Buruk Olahraga Setelah Makan

Dampak buruk olahraga setelah makan atau kulineran yang bisa terjadi adalah:

·         Kram Perut

Salah satu dampak yang akan terjadi apabila kamu olahraga setelah makan adalah terjadi kram perut. Gejalanya yang akan terjadi adalah akibat perut yang berisi makanan ditarik ikatan sendi selama olahraga. Hal ini akan membuat kamu merasakan keram perut dan akan mengganggu aktivitas olahraga.

Sebelum kamu melakukan olahraga sebaiknya tidak dalam keadaan perut penuh atau setelah makan beberapa saat tadi. Berikan jeda beberapa saat sebelum kamu melakukan olahraga supaya tidak menyebabkan kram perut. Sebaiknya kamu melakukan olahraga dalam keadaan perut kosong di pagi hari supaya lebih nyaman dan lancar melakukan olahraganya.

·         Mual dan Muntah

Dampak yang bisa terjadi apabila olahraga setelah makan berikutnya adalah kamu akan merasa mual dan muntah. Apalagi baru saja kamu makan dalam jumlah porsi yang cukup banyak dan langsung melakukan aktivitas fisik yang berat seperti olahraga. Hal ini dapat terjadi karena guncangan saat melakukan olahraga dapat mempengaruhi perut dan menyebabkan mual.

Bahkan kamu bisa muntah saat olahraga karena terlalu buru-buru melakukan olahraga setelah makan. Sebaiknya kamu memberikan jeda beberapa saat atau makanlah sesudah melakukan olahraga. Kamu juga bisa memilih jenis olahraga yang tidak terlalu berat supaya otot tidak kaget dan menyebabkan mual dan muntah. Jarang melakukan olahraga dan tiba-tiba olahraga juga bisa menyebabkan mual.

·         Kenaikan Berat Badan

Informasi seputar olahraga terlengkap mengenai dampak olahraga setelah makan selanjutnya adalah bisa menyebabkan kenaikan berat badan. Banyak orang yang beranggapan dengan olahraga pasti bisa membuat kamu memiliki tubuh yang ideal. Namun, jika sembarangan melakukan olahraga seperti olahraga setelah makan justru bisa memicu kenaikan berat badan.

Hal ini dapat terjadi karena setelah olahraga biasanya kamu akan merasa lapar sehingga akan makan lagi. Itulah sebabnya lebih baik kamu makan setelah olahraga dan jangan sampai terbalik. Apabila kamu sedang melakukan program diet, selain olahraga secara rutin, namun juga perlu memperhatikan asupan makanan agar tidak menyebabkan berat badan semakin naik drastis hingga obesitas.

·         Usus Buntu

Dampak dari olahraga setelah makan adalah bisa menyebabkan usus buntu. Pasti banyak masyarakat yang tidak menyangka apabila olahraga justru bisa menyebabkan usus buntu. Hal ini tentu saja dapat terjadi apabila kamu makan terlebih dahulu setelah olahraga.

Akibatnya sistem pencernaan tidak bisa melakukan proses penyerapan nutrisi dengan maksimal. Gangguan pencernaan dapat terjadi pada saat olahraga karena darah yang didistribusikan ke otot lebih banyak, seperti ke otot, jantung dan paru-paru. Hal ini bisa menyebabkan aliran darah ke saluran pencernaan jadi terbatas.

Jadi, seperti itu informasi seputar olahraga terlengkap mengenai dampak yang bisa terjadi apabila olahraga setelah makan.

Tips Agar Jalan-Jalan ke Luar Negeri Lebih Memuaskan

Anda ingin berlibur ke luar negeri dan memiliki pengalaman yang seru selama berada di sana? Jika iya, maka Anda harus mulai mempelajari bahasa yang digunakan oleh penduduknya. Untungnya, Anda bisa mempelajari bahasa Inggris karena bahasa ini sudah dipakai di banyak negara dan menjadi bahasa yang universal. Namun, apabila Anda hendak ke luar negeri untuk urusan yang lebih resmi, Anda butuh jasa penerjemah tersumpah.

Berlibur ke negara yang baru pernah dikunjungi memang sangat menantang, apalagi bagi Anda yang menginginkan pengalaman yang menyenangkan selama berlibur di sana. Nah, agar lebih mudah dan nyaman selama berlibur, Anda memang membutuhkan jasa penerjemah. Biasanya, ada mahasiswa asal Indonesia yang siap menjadi tour guide untuk perjalanan Anda.

Tips Agar Jalan-Jalan ke Luar Negeri Makin Menyenangkan

Supaya perjalanan Anda di luar negeri bisa lebih menyenangkan, maka tidak ada salahnya jika Anda ingin mempersiapkan semuanya dengan mudah. Ada banyak sekali hal yang perlu disiapkan sebelum pergi ke luar negeri dengan nyaman. Maka, Anda bisa melihat beberapa hal yang bisa dicoba agar perjalanan Anda memuaskan!

Ini dia beberapa hal yang bisa dilakukan untuk membuat perjalanan Anda semakin seru dan menyenangkan:

  1. Siapkan itinerary dengan cermat. Sebelum berangkat ke negara tujuan, pastikan Anda sudah mengetahui mana saja lokasi yang akan Anda kunjungi. Lokasi tempat wisata bisa berbeda-beda dan lokasinya berjauhan. Pastinya, Anda harus menyusun perjalanan yang nyaman dan mudah untuk Anda di sana.
  2. Siapkan tour guide atau penerjemah yang memang sudah berpengalaman. Di luar negeri, Anda tentu butuh teman untuk mengantar Anda ke tempat-tempat tujuan Anda. Namun, alangkah lebih menyenangkannya jika Anda bisa bersama dengan orang yang mudah dipahami bahasanya dan paham tempat dengan baik. Maka, Anda bisa mencari jasa tour guide dan penerjemah atau jasa penerjemah tersumpah untuk menikmati perjalanan yang nyaman.
  3. Tentukan moda transportasi yang akan Anda gunakan supaya perjalanan lebih nyaman dan menyenangkan. Apakah Anda akan menggunakan mobil atau kendaraan umum? Ada banyak sekali pilihan moda transportasi umum yang ada di luar negeri. Jadi, Anda bisa mempertimbangkannya untuk perjalanan Anda.
  4. Pilih juga tempat tinggal atau tempat menginap yang nyaman selama berada di luar negeri. Jika memilih sebuah hotel, maka pastikan lokasinya strategis. Selain itu, Anda juga bisa memilih beberapa tempat seperti apartemen, atau rumah sewaan yang nyaman di luar negeri.

Bepergian ke luar negeri merupakan hal yang seru dan menyenangkan. Jika dipersiapkan dengan baik, maka perjalanan Anda akan sangat seru, loh. Perjalanan Anda ke luar negeri juga pasti akan lebih menyenangkan jika Anda sudah mempersiapkan semuanya dengan baik. Jadi Anda juga akan mendapatkan kemudahan selama berlibur.

Saat Anda Perlu Penerjemah Tersumpah

Pergi ke luar negeri untuk pertama kalinya pasti akan menyenangkan. Namun, Anda juga perlu mempertimbangkan berbagai hal seputar penggunaan penerjemah yang tersumpah. Ada banyak yang memberikan layanan ini untuk Anda, jadi Anda tak perlu khawatir karena menemukannya sangat mudah!

Ini dia beberapa hal yang bisa dipertimbangkan untuk menggunakan penerjemah tersumpah:

  1. Anda bisa menggunakan jasa ini ketika Anda punya keperluan bisnis. Tentunya, akan ada istilah-istilah yang mungkin tidak Anda ketahui artinya. Pastikan Anda mempertimbangkan penggunaan jasa penerjemah yang berpengalaman dan terpercaya. Hal ini akan membuat Anda lebih menikmati bisnis Anda.
  2. Jika Anda pergi ke luar negeri dalam rangka perjalanan kenegaraan, maka hal ini juga sangat penting. Mungkin saja, Anda merupakan seorang yang bekerja di instansi pemerintahan. Anda memiliki kesempatan untuk pergi ke luar negeri untuk kunjungan kenegaraan atau dinas. Nah, Anda perlu mencari jasa yang terpercaya.

Sebuah perjalanan ke luar negeri perlu disiapkan dengan mudah, termasuk dengan komunikasi yang akan Anda lakukan di sana. Jika Anda ingin mencoba menikmati perjalanan yang seru di luar negeri, persiapkan semuanya dengan matang. Anda mungkin akan perlu melihat tarif yang ditetapkan untuk layanan ini.

Jasa penerjemah tersumpah merupakan hal yang sangat penting untuk diperhatikan, jadi pastikan Anda mencari beberapa hal yang memang sesuai dengan kebutuhan Anda. Selamat berlibur ke negara tujuan Anda!

Cara Mudah Beli Snack Luar Negeri

Anda bisa membeli snack atau produk dari luar negeri dengan mudah karena bisa menggunakan jastip China. Jasa titip merupakan jasa yang menawarkan pembelian barang di suatu tempat untuk memperoleh keuntungan di setiap harga barang yang dibeli. Nah, bagi Anda yang tergiur untuk membeli berbagai snack dari luar negeri seperti China bisa menggunakan jasa titip atau jastip.

Anda juga bisa membeli snack luar negeri tanpa menggunakan jastip atau bisa dilakukan dengan cara memesannya melalui toko online yang ada di negara tujuan masing-masing. Saat ini juga banyak e-commerce atau situs toko online dari luar negeri yang bisa Anda manfaatkan untuk membeli produk dari sana. Di bawah ini adalah cara membeli snack luar negeri dengan mudah dan aman.

Panduan Membeli Snack Luar Negeri Melalui Toko Online

Panduan membeli snack luar negeri melalui toko online secara langsung adalah:

1.      Memilih Toko Online Terpercaya

Hal pertama yang harus Anda lakukan saat membeli snack luar negeri adalah carilah toko online yang terpercaya. Anda bisa mengandalkan e-commerce atau website toko online untuk membeli snack atau produk luar negeri.

Biasanya ada banyak produk yang dijual di toko online luar negeri dan Anda bisa membelinya secara langsung. Pastikan Anda memilih salah satu toko online luar negeri yang terpercaya dan bisa mengirimkan produknya ke seluruh dunia termasuk Indonesia.

2.      Memilih Produk yang Diinginkan

Setelah Anda mendapatkan salah satu toko online snack luar negeri, kemudian tinggal memilih produk yang Anda inginkan. Di sana sudah ada banyak produk snack yang tersedia dan pilih snack yang Anda sukai. Anda juga bisa mencari produk snack yang diinginkan melalui kolom search.

Nantinya akan muncul daftar produk snack yang Anda inginkan berdasarkan kata kunci yang Anda ketik di kolom search. Pastikan dahulu apakah produk snack yang akan Anda beli masih tersedia supaya bisa dibeli.

3.      Memilih Metode Pembayaran yang Tersedia

Biasanya ada banyak metode pembayaran yang tersedia untuk membeli produk dari toko online luar negeri. Anda bisa memilih metode pembayaran sesuai dengan keinginan atau yang tersedia. Biasanya akan muncul total harga pesanan Anda dan juga dengan ongkos kirimnya.

Pembelian produk atau barang dari luar negeri biasanya ada biaya tambahan untuk bea cukai sehingga Anda harus membayarnya. Setelah Anda memilih metode pembayaran yang diinginkan dan muncul semua total tagihan belanja tinggal Anda bayarkan.

4.      Proses Pengiriman Barang

Terakhir, proses pesanan akan dilakukan oleh toko online dan akan menunggu proses pengiriman. Umumnya proses pengiriman pesanan dari luar negeri akan memerlukan estimasi waktu yang jauh lebih lama. Kemungkinan estimasi waktu pengiriman dari luar negeri bisa memakan waktu mulai dari 14 hari hingga 1 bulan.

Anda bisa melacak pesanan melalui aplikasi e-commerce yang digunakan atau lacak dengan nomor resi yang diberikan dari pihak toko online.

Seperti itulah panduan membeli snack luar negeri melalui toko online secara langsung dan di bawah ini adalah pembelian produk melalui jastip China.

Panduan Membeli Snack Luar Negeri Melalui Jastip

Panduan membeli snack luar negeri melalui jastip dengan mudah dan aman adalah:

1.      Mencari Jastip Terpercaya

Bagi Anda yang ingin menggunakan jasa titip atau dikenal dengan jastip untuk membeli produk snack luar negeri juga bisa dilakukan. Sudah banyak jastip yang membuka pembelian barang atau produk dari sejumlah negara termasuk salah satunya adalah China. Anda bisa memesan snack kesukaan dari China dengan mudah melalui jastip.

Pastikan Anda memilih salah satu jastip terpercaya dengan harga terjangkau dan juga sudah berpengalaman. Jangan sembarangan memilih jastip supaya Anda tidak tertipu saat memesan barang atau produk dari luar negeri. Setelah Anda mendapatkan salah satu jastip terpercaya bisa menghubungi kontak yang tersedia untuk melakukan proses pemesanan barang dari luar negeri.

2.      Mengirimkan List Barang yang Diinginkan

Anda bisa mengirimkan list barang yang diinginkan atau dipesan dari China atau negara yang lainnya. Biasanya jastip memiliki daftar produk atau barang yang bisa mereka pesan dari luar negeri. Anda bisa mencari informasinya melalui website resmi atau akun media sosial jastip yang ada.

Anda bisa mencari produk snack yang mereka sering beli dari luar negeri dan ada informasi harganya. Kirimkan snack yang Anda inginkan beserta jumlahnya untuk melakukan proses pembelian. Biasanya mereka akan memberikan informasi open jastip di waktu-waktu tertentu dan ada beberapa yang bisa langsung memesankan dari luar negeri.

3.      Melakukan Pembayaran

Anda akan mendapatkan total harga snack yang dipesan dan kemudian Anda harus melakukan pembayaran. Biasanya jastip memberikan beberapa pilihan pembayaran sesuai dengan keinginan pembeli. Contoh pilihan pembayaran yang tersedia adalah transfer ke rekening bank hingga melalui dompet digital.

Anda tinggal memilih salah satu metode pembayaran yang mereka sediakan dan segera melakukan pelunasan. Biasanya jastip akan meminta pelunasan terlebih dahulu barulah mereka akan membelikan snack pesanan Anda.

4.      Pengiriman Barang

Terakhir adalah tinggal menunggu proses pengiriman barang sampai ke Indonesia dan nantinya akan dikirimkan sampai ke alamat rumah Anda. Bagi Anda yang ikut PO jastip luar negeri biasanya harus menunggu barangnya ready dan akan dikirimkan dari tempat asal jastip yang Anda gunakan.

Apabila barang pesanan Anda dikirim akan diberikan informasi nomor resi pengiriman. Anda tinggal melacak status pengiriman pesanan dengan nomor resi yang telah diberikan.

Begitulah panduan membeli snack luar negeri dari toko online atau menggunakan jastip China dengan mudah dan aman.

7 Perbedaan Kamera DSLR Dan Kamera Mirrorless

Jenis kamera yang saat ini banyak digunakan oleh para penggemar fotografi itu ada 2 yakni DSLR dan juga Mirrorless. Sejak kemunculan dari kamera Mirrorless memang muncul perdebatan tiada akhir mengenai mana yang lebih baik dari kedua jenis kamera tersebut. Perdebatan ini yang sering membuat orang kebingungan dalam membeli kamera, apakah akan membeli DSLR atau Mirrorless.

Perbedaan yang paling kentara sendiri sebenarnya terlihat dari sisi berat di mana DSLR lebih berat karena menggunakan mekanisme Shutter. Sementara kamera Mirrorless dengan sistem elektronik yang simpel sudah pasti akan memilih bobot yang jauh lebih ringan. Perbedaan dari kedua jenis kamera ini perlu untuk kalian ketahui, supaya bisa membantu kalian dalam memilih jenis kamera yang akan kalian beli.

Berdasarkan data dari Mandiriweb.com – Sains Teknologi dan Bisnis, kami temukan beberapa perbedaan kedua jenis kamera ini untuk lebih mengenalnya. Berikut kami akan jelaskan apa saja sih perbedaannya itu.

Bentuk Kamera

Perbedaan pertama terlihat dari bentuknya, di mana bentuk dari kamera DSLR itu biasanya jauh lebih besar dibandingkan dengan Mirrorless. Perbedaan ini muncul karena proses penyederhanaan kamera supaya lebih praktikal, sehingga mudah untuk digunakan oleh para pemula. Penyederhanaan ini yang membuat kamera Mirrorless itu terlihat lebih kecil dan mungil, sehingga mudah dimasukkan kantong atau tas.

Bentuk yang lebih kecil itu memang membuat kamera Mirrorless itu lebih mudah dibawa dan juga tidak terlalu mencolok. Bisa dibilang kamera Mirrorless itu jadi lebih tepat digunakan untuk kegiatan outdoor dan dipakai saat liburan, karena tidak memakan tempat. Tentunya perbedaan bentuk ini diikuti dengan perbedaan spesifikasi dari kedua kamera yang membuatnya jadi berbeda penggunaannya.

Bahkan akhirnya banyak orang yang membeli keduanya untuk digunakan sesuai dengan event yang sesuai untuk masing-masing kamera. Misal event yang besar dan penting mempergunakan DSLR untuk hasil yang lebih baik. Sementara untuk kegiatan mobile atau luar ruangan yang butuh fleksibilitas bisa mempergunakan kamera Mirrorless.

Lensa Yang Dipakai

Perbedaan yang kedua terlihat dari jenis lensa dari kedua kamera ini yang juga berbeda baik dari sisi bentuk sampai kepada varian yang tersedia. Lensa yang bisa dipakai di kamera DSLR itu jenisnya cukup banyak, kalian bisa melepas dan mengganti lensa sesuai kebutuhan. Misal lensa untuk luar ruangan dan lensa untuk dalam ruangan atau mungkin lensa untuk kebutuhan foto tertentu.

Sementara Mirrorless sendiri tidak memiliki cukup banyak varian lensa yang bisa digunakan dibandingkan dengan kamera DSLR. Sebenarnya kamera Mirrorless ini sendiri bisa mengganti lensa, tapi memang varian lensa yang tersedia itu tidak banyak. Biasanya kamera Mirrorless ini hanya untuk hobi, sehingga banyak produsen yang tidak menyediakan varian lensa.

Fitur Yang Tersedia

Perbedaan yang ketiga terlihat dari sisi fitur yang tersedia, di mana DSLR memiliki lebih banyak fitur untuk menghasilkan gambar yang maksimal. Mulai dari bukaan lensa sampai pengaturan ISO secara manual bisa dilakukan dengan mempergunakan kamera DSLR ini lho. Fitur yang lengkap ini membuat fleksibilitas dari penggunaan kamera DSLR ini jelas sangat terjamin, tapi memang perlu kalian pahami semua fiturnya.

Sementara Mirrorless itu memiliki fitur yang minim bila dibandingkan dengan kamera DSLR, karena lebih mengutamakan pada kemudahan. Jadi semuanya sudah serba otomatis dan juga simpel, hal ini membuat pemula pun bisa menghasilkan gambar yang baik dengan kamera ini.

Aksesori Kamera Yang Tersedia

Perbedaan yang berikutnya terletak pada sisi aksesoris yang ada pada dua kamera tersebut, meskipun sebenarnya sifatnya opsional. Mirrorless yang tidak perlu skill khusus dalam penggunaannya, sudah pasti akan memiliki aksesoris yang tidak terlalu banyak. Paling hanya ada stabilizer dan juga tripod untuk pengambilan gambar dan video yang lebih stabil dan juga tenang.

Sementara DSLR memiliki banyak aksesoris, karena memang banyak sekali fitur dan membutuhkan kemampuan khusus. Jadi banyak sekali aksesoris penunjang yang tersedia, bahkan ada juga aksesoris untuk membawa kamera tersebut saja.

Baterai Yang Digunakan

Perbedaan yang selanjutnya dari sisi baterai yang digunakan, tentunya ini disebabkan oleh penggunaan dua jenis kamera yang berbeda. DSLR memiliki baterai dengan kapasitas lebih besar, karena sesi pemotretan biasanya membutuhkan waktu lama. Sementara Mirrorless memiliki kapasitas yang lebih kecil, karena penggunaannya sendiri lebih kasual dan tidak selalu aktif.

Soal ketahanannya sebenarnya tergantung dari penggunaan, sebab bila intens maka tetap saja baterai akan cepat habis.

View Finder

Perbedaan berikutnya dari sisi View Finder di mana DSLR menggunakan Optical dan Mirrorless menggunakan versi elektronik. Memang dari sisi hasil bisa kita lihat DSLR dengan Optical itu jauh lebih baik dan sempurna, tapi untuk melihat hasilnya harus cek hasil jepretan. Sementara Mirrorless menggunakan versi elektronik, sehingga bisa dilihat hasilnya dari sebelum melakukan jepretan dengan kamera tersebut.

Kedua jenis View Finder ini sebenarnya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, dan sangat cocok dengan penggunaannya. DSLR lebih sempurna tapi memang harus mencoba beberapa kali untuk mencari yang tepat. Sementara Mirrorless lebih simpel digunakan, karena langsung terlihat hasilnya.

Pratinjau Foto

Perbedaan yang terakhir yakni dari sisi pratinjau foto, di mana Mirrorless memiliki pratinjau yang lebih luas dan besar. Jadi kalian bisa melihat hasil foto dengan lebih mudah di kamera ini, meskipun kamera DSLR pun memiliki pratinjau foto juga. Tapi memang layar lebih kecil, jadi tidak bisa mendapatkan gambaran yang jelas.

8 Makanan Yang Bisa Memicu Keracunan Makanan

Berbagai hal yang dapat membahayakan tubuh pastilah harus bisa kita hindari secepatnya. Memang benar sudah ada banyak sekali berbagai informasi tentang asuransi yang bisa kalian gunakan untuk menolong saat tubuh mengalami kondisi yang tidak diinginkan, tapi tidak ada salahnya mencari berbagai informasi penting lainnya yang bisa berguna untuk kalian.

Salah satunya adalah informasi mengenai berbagai makanan yang bisa memicu terjadinya keracunan makanan. Bahkan ada beberapa di antara makanan tersebut yang sering sekali kalian konsumsi. Atau kalian sudah tahu semua mengenai beberapa makanan yang dapat memicu terjadinya keracunan?

Keracunan Makanan

Keracunan makanan adalah suatu kondisi dimana muncul berbagai gejala yang disebabkan oleh mengonsumsi suatu makanan yang telah terkontaminasi virus, parasit, atau racun yang membahayakan. Makanan bisa saja terkontaminasi pada saat pembuatan, atau saat masih berupa bahan makanan.

Beberapa gejala yang dapat muncul juga beragam dan tergantung dari apa yang telah mengontaminasi makanan tersebut. Gejala yang sering umum muncul pada saat seseorang keracunan makanan adalah sebagai berikut ini.

  • Demam
  • Muntah – Muntah
  • Diare
  • Mual
  • Perut Kram dan Nyeri

Gejala di atas bisa saja tidak langsung muncul ketika kalian baru saja mengonsumsi makanan yang terkontaminasi. Bisa saja gejala baru akan muncul selang beberapa jam setelah mengonsumsi makanannya atau bahkan di hari berikutnya.

Daftar Makanan Yang Bisa Memicu Keracunan Makanan

Semua jenis makanan bisa saja memicu terjadinya keracunan makanan apabila terkontaminasi dengan berbagai organisme yang membahayakan. Tapi, daftar makanan yang akan kami jelaskan ini adalah makanan yang memiliki risiko lebih mudah untuk terkontaminasi dan bisa menyebabkan keracunan.

Agar kalian dapat lebih berhati – hati saat memilih makanan apa yang akan kalian konsumsi, kami akan memberikan daftar beberapa makanan yang bisa memicu keracunan. Daftar makanan tersebut bisa kalian lihat di bawah ini.

1.      Jamur

Memang benar kalau jamur sendiri ada yang memiliki racun dan ada yang tidak. Kalau jamur yang beracun sudah pasti tidak bisa untuk kalian konsumsi begitu saja. Maka dari itu pastikan kalian lebih berhati – hati dan mencari tahu jamur apa saja yang beracun dan tidak beracun.

Beberapa jenis jamur yang aman untuk kalian konsumsi antara lain jamur tiram, kuping, kancing, merang, dan enokitake. Ingat, jangan sesuka hati kalian mengonsumsi berbagai jenis jamur yang tidak kalian ketahui karena hal itu bisa berdampak buruk bagi kalian sendiri.

2.      Keju

Keju, dibuat dari bahan – bahan yang sangat rentan dikontaminasi organisme buruk. Saat kalian ingin mengonsumsinya pastikan kalian melihat tanggal kadaluwarsa yang telah tertera ketika membelinya. Kalau keju yang kalian konsumsi tidak habis segera simpan dalam tempat yang kering dan tidak lembap sebelum kalian memasukkannya ke dalam lemari pendingin.

3.      Telur

Telur juga termasuk salah satu makanan yang mudah sekali rusak karena tidak memiliki umur yang panjang. Terkadang telur yang sudah tidak layak untuk kalian konsumsi tidak mengeluarkan bau apa pun jadi kalian harus lebih teliti.

4.      Sayuran Hijau

Siapa yang menyangka kalau sayuran hijau menjadi salah satu makanan yang bisa memicu terjadinya keracunan? Agar hal tidak menjadi semakin runyam, tidak ada salahnya kalian mencari berbagai informasi tentang asuransi dari sekarang dan mengikutinya.

Sayuran hijau yang terkenal akan berbagai manfaat dan sebagai makanan sehat bisa saja menjadi makanan yang memicu kalian terkena keracunan makanan. Karena itu kebersihan dari sayuran hijau yang akan dikonsumsi sangatlah penting dan tidak bisa kalian hiraukan begitu saja.

Kalian juga jangan sering mengonsumsi berbagai sayuran hijau dalam keadaan mentah. Usahakan selalu dalam keadaan yang matang.

5.      Kerang

Pasti ada banyak dari kalian yang sangat suka mengonsumsi kerang bukan? Apalagi sudah ada banyak sekali makanan kerang dengan harga yang terjangkau. Mulai sekarang hati – hati saat ingin mengonsumsinya sebab kerang adalah makanan yang paling mudah terkontaminasi dan menyebabkan kalian keracunan.

Kalau kalian ingin mengonsumsinya jangan sampai lupa untuk mengolahnya dengan baik dan jangan membelinya di tempat yang sembarangan. Selalu pilih kerang yang masih bersih dan segar saat kalian membelinya.

6.      Ikan Laut

Makanan laut yang satu ini juga bisa memicu keracunan pada orang yang mengonsumsinya. Apalagi kalau ikan yang dimakan berasal dari suatu lingkungan tertentu. Ikan juga termasuk salah satu makanan yang paling mudah dijadikan tempat pertumbuhan bagi berbagai mikroba berbahaya.

Jangan malas untuk memilih ikan yang segar saat kalian mau mengonsumsi makanan satu ini. Karena itu bisa berdampak pada kesehatan yang kalian miliki.

7.      Apel

Salah satu buah yang banyak disukai oleh orang ini rupanya memiliki kandungan sianida loh. Pasti tidak banyak dari kalian yang mengetahuinya bukan? Tapi tenang saja, jumlah sianida yang ada di dalam biji apel tidak akan membahayakan bagi tubuh manusia.

Tapi, jangan sering untuk memakan biji – biji yang terdapat di dalam buah apel karena walaupun tidak berbahaya bisa tetap memunculkan suatu komplikasi tertentu.

8.      Almond

Kandungan sianida yang terdapat di dalam kacang almond bisa membahayakan tubuh dan menimbulkan keracunan apabila tidak diolah dengan baik. Sekali lagi, saat ingin mengonsumsi kacang yang satu ini pastikan kacang almond yang kalian konsumsi telah diolah dengan baik dan benar.

Dengan informasi ini semoga kalian lebih berhati – hati saat ingin mengonsumsi makanan. Jangan lupa untuk mencari informasi tentang asuransi dan ikuti yang kalian inginkan guna sebagai upaya proteksi kalian terhadap hal yang tidak diinginkan.